SOSIALISASI RUMAH BELAJAR BERSAMA IBU GURU HEBAT

 

Sosialisasi Rumah Belajar di Wilayah 1 Kecamatan Palakka

Sosialisasi Rumah Belajar kepada guru-guru SD di Gugus 1 Kecamatan Palakka berlansung pada hari Rabu 7 Oktober 2020 di UPT SD Inpres 5/81 Lemoape Desa Tirong Kecamatan Palakka Kabupaten Bone. Kegiatan ini dipandu oleh Yulianthy Y, S.Pd., M.Pd. yang juga merupakan salah satu guru dari sekolah tersebut, serta di ikuti oleh 28 guru dari wilayah tersebut.

Peserta sosialisasi yang hadir terlihat sangat antusias. Dengan penuh keseruan mengakses fitur-fitur dalam aplikasi portal rumah belajar. Terlebih lagi ketika mereka mengetahui  dalam aplikasi Rumah belajar terdapat fitur game yang bersifat edukatif atau disebut edugame. 

"Game ini bisa menjadi salah satu permainan yang disenangi oleh peserta didik yang disamping itu juga memiliki nilai edukasi" Ungkap salah seorang peserta sosialisasi.

Silahkan lihat video keseruannya Di Sini

Dokumentasi Kegiatan Sosialisasi Di Kecamatan Palakka















Agar tidak ketinggalan informasi menarik, mari bergabung dan mengikuti sosial media rumah belajar

IG : @belajar.kemdikbud

FB: Rumah Belajar Kemdiikbud

Youtube : Rumah Belajar Kemdikbud

Belajar dimana saja,kapan saja dan dengan siapa saja.


Posting Komentar

0 Komentar